Melayani Melalui Fotografi

Oele Pattiselano....
Yup, benar! Beliau adalah gitaris Indonesia yang menjadi salah satu jemaat di gereja kita. Beberapa bulan yang lalu Pak Oele mendapatkan penghargaan The Indonesian Jazz Legend Award atas kiprahnya selama 43 tahun di musik jazz Indonesia. Sungguh suatu kebanggaan bagi kita ketika seorang anak Tuhan dihargai talentanya oleh dunia dengan level yang sangat tinggi. Talenta luar biasa inilah yang ingin Pak Oele sharing dalam bentuk pelayanan kepada jemaat Nehemia. Beliau membentuk Ensemble Gitar untuk melayani di kebaktian-kebaktian Nehemia dan Pak Oele bercerita bahwa ensemble ini adalah mimpinya dari lama yang selalu dia bawa dalam doa kepada Tuhan. Merinding rasanya seorang sosok sekaliber Pak Oele punya mimpi untuk melayani Tuhan dan itu semua dilakukan dengan tulus dan penuh kerendahan hati.

Walaupun berbeda bidang, boleh dong kita belajar dari semangat pelayanan yang Pak Oele tunjukkan. Dalam kebaktian ucapan syukur keluarga Pak Oele, Pendeta Lusindo mengatakan bahwa sebuah pelayanan yang sempurna terjadi manakala orang lain yang melihatnya semakin kagum akan Tuhan. Masing-masing manusia memiliki talenta spesial yang telah Tuhan berikan. Kembangkanlah talenta itu dan buatlah orang lain kagum dengan talenta itu dan yang terpenting adalah orang menjadi semakin kagum dengan Tuhan Sang Pemberi talenta. Jangan ada kesombongan sedikitpun atas talenta itu! Kembalikan sepenuhnya kemuliaan yang didapat untuk Tuhan.

Cah Klepon semua, Tuhan sudah memberi talenta kepada kita untuk memotret dan mengabadikan dunia dalam bentuk fotografi. Tuhan pun juga telah menyediakan GKJ Nehemia sebagai sarana kita untuk mulai belajar fotografi. Jangan sia-siakan itu! Kembangkanlah kemampuan fotografi teman-teman setinggi mungkin. Jangan lupa juga untuk melakukan pelayanan dengan talentamu. Buatlah orang-orang disekitarmu kagum bahwa Tuhan telah menitipkan talenta fotografi yng luar biasa atas diri teman-teman. Setiap karya yang didasarkan atas pelayanan pasti hasilnya akan luar biasa, baik itu untuk orang lain maupun untuk diri kita sendiri. Pakai talenta spesial ini untuk menunjukkan bahwa Tuhan itu luar biasa.


GBU all...

1 comment:

widho oktin yonatan said...

mana foto2 moment - moment indah di nehemia??